Mempersiapkan pernikahan bisa jadi sangat melelahkan jika Anda melakukannya tanpa bantuan dan daftar yang jelas. Namun kini, Anda bisa mendapat bantuan dari aplikasi smartphone yang dirancang khusus bagi calon pengantin.
Segala rencana pesta akan mudah terorganisir dan tetap dijalurnya. Berikut 6 aplikasi untuk mempermudah Anda menyiapkan hari besar, yang dirangkum dari All Women Stalk.
1. Wedding Happy
Aplikasi gratis dari Apple ini sangat mudah dimainkan. Anda tak perlu repot memasukkan alamat email. Cukup masukkan tanggal pernikahan Anda, dan aplikasi ini akan membuat daftar kegiatan yang harus dilakukan. Ada juga diagram untuk mengetahui sejauh mana persentase persiapan Anda.
2. The Knot Ultimate Wedding Planner
Aplikasi lain yang perlu Anda unduh adalah The Knot. Aplikasi gratis ini akan memberi inspirasi untuk Anda memilih segala atribut pesta. Mulai dari tema pesta, dekorasi dengan warna yang cocok, hingga gaun pengantin
3. Fun Wedding
Daftar lagu mungkin jadi hal terakhir yang harus dikerjakan dalam list Anda. Meskipun tampak mudah, namun ketika Anda dihadapkan dengan ratusan lagu kesukaan Anda dan pasangan, pasti sulit memilihnya. Aplikasi ini dapat membantu Anda memilih playlist yang tepat saat pesta berlangsung.
4. Ultimate Wedding Planner
Kini mempersiapkan pernikahan, tak perlu lagi bantuan dari wedding planner. Aplikasi ini dapat membantu Anda mempersiap semua hal jelang pernikahan. Mulai dari memilih gaun sesuai bentuk tubuh, sampai info perjalanan bulan madu.
5. Wedding Countdown
Dengan aplikasi ini, Anda tidak akan lupa tanggal pernikahan walau kesibukan begitu padat. Aplikasi gratis dari Apple ini akan menghitung hari, jam, menit dan detik sampai tanggal pernikahan. Dan setelah tanggal pernikahan selesai, jam dalam aplikasi ini akan menghitung mundur untuk tanggal anniversary Anda tiap tahunnya.
6. Wedding Budget
Dalam mempersiapkan pernikahan, kadang wanita jadi menginginkan banyak hal dan melebihi bajet yang ada. Aplikasi ini akan membantu Anda menyusun pengeluaran, dan memastikan Anda tetap pada pembelian yang telah direncanakan sebelumnya.