7 Tips Mengecilkan Paha dan Betis dengan Pola Makan

Miliki paha dan betis berbentuk indah adalah dambaan setiap wanita. Agar tampil menarik dan percaya diri, masalah ini selalu dicari solusinya. Paha berotot dan berukuran besar membuat berkurangnya rasa percaya diri. Terdapat beberapa cara alami untuk mengecilkan pada dan betis.

7 Tips Mengecilkan Paha dan - Kecantikan : 7 Tips Mengecilkan Paha dan Betis dengan Pola Makan

Berikut beberapa tips mengecilkan paha dan betis dengan pola makan.

1. Konsumsi kacang-kacangan

Bila ingin terlihat sehat dan seksi, perbanyak mengkonsumsi kacang-kacangan. Mungkin beberapa berangapan bahwa makan kacang akan menimbulkan jerawat, pernyataan itu mitos atau tidak terbukti kebenarannya. So, jangan takut mengkonsumsi kacang karena makanan ringan ini sangat bagus untuk mengusir lemak-lemak jahat dalam tubuh termasuk pada bagian paha dan betis. Selain itu, kacang juga berkhasiat sebagai obat alami kanker.

2. Mengurangi makanan yang mengandung lemak

Untuk mempercepat usaha anda untuk mendapatkan paha dan betis yang indah, sebaiknya kurangi makanan yang mengandung lemak, seperti gorengan, dan makanan berlemak lainnya.

3. Konsumsi makanan berserat, vitamin, kalsium, protein, dan makanan rendah lemak jahat

4. Minum teh hijau

Teh hijau diketahui mampu membakar lemah dalam tubuh, ini berlaku juga bagi lemak yang menumpuk pada paha dan betis. So, rajinlah minum teh hijau.

5. Perbanyak minum air putih

Seperti yang telah kita ketahui, air putih sangat penting membantu kinerja metabolisme tubuh. Minum banyak air putih mempercepat pembuangan zat zat toksin dalam tubuh.

6. Kurangi gula

Jangan banyak mengkonsumsi makanan atau permen yang mengandung gula, lebih-lebih gula yang dikonsumsi tersebut bukan gula alami atau berkalori tinggi. Gula sangat berperan dalam pembentukan lemak, selain itu juga berpengaruh terhadap kesehatan tubuh. Untuk memperoleh rasa manis pada makanan/minuman anda, gunakan gula alami berkalori rendah.

7. Hindari gorengan

Hindari mengkonsumsi makanan yang diolah dengan digoreng, terutama yang digoreng dengan minyak berlemak jenuh. Jika anda suka gorengan, sebaiknya goreng dengan minyak goreng yang lebih sehat seperti minyak jagung, atau minyak kacang tanah.

Bermanfaat? Share ke teman-temanmu, Klik:
Rating: 94 dari total 100, oleh 83 pembaca

Tag:


Jangan lupa gabung dengan BincangWanita di Facebook:

Apa komentarmu terkait artikel ini?